Ada bunyi aneh malam ini
Bukan suara hantu,
Bukan juga jangkrik
Bunyinya menjerit, tulalit…
Menggema…
Ku berjalan pelan, dia tetap terdengar
Ku bergegas lekas, makin terdengar jelas
Saat pikiran dan asa terpaut…
Oh… ini bunyi nuraniku yang berdecit
Bagai rem mendadak,
Jedaaaarrr!!!
Melabrak kalbu yang kaku beku
(ditulis sepulang dari Pot Luck Café, 09/01/2010)